Resep: Teri Basah Krispi Anti Ribet!

Kumpulan Resep Masakan.

Teri Basah Krispi.

Teri Basah Krispi Cara membuatnya pun tidak sulit, sobat dapat membuat Teri Basah Krispi hanya dengan menggunakan 3 bahan dan 4 langkah saja. Berikut ini bahan dan cara untuk memasaknya, bikin Teri Basah Krispi yuk!

Bahan-bahan Teri Basah Krispi

  1. Gunakan 250 g teri basah.
  2. Dibutuhkan 5 sdm tepung terigu segitiga biru.
  3. Gunakan Secukupnya minyak untuk menggoreng.

Langkah-langkah memasak Teri Basah Krispi

  1. Buang kepala teri, caranya dengan menarik kepala teri perlahan sehingga isi perut teri (biasanya berwarna hitam panjang) juga ikut terbuang. Tujuan membuang kepala teri agar tidak pait saat dimakan..
  2. Cuci teri di air mengalir dengan menggunakan wadah berlubang agar sisa kotorannya ikut terbuang dan tiriskan.
  3. Taburi teri dengan tepung terigu di wadah perlubang dan bawahnya wadah yang tidak berlubang, ayak perlahan maka tepung yang tidak menempel di teri akan jatuh di wadah bawah ayakan. Tepung yang tidak menempel taburkan lagi ke teri, ayak lagi dan ulangi terus hingga semua teri terlumuri tepung.
  4. Panaskan minyak agak banyak, goreng teri hingga matang di minyak panas api sedang, tiriskan dan teri basah krispi siap disajikan.