Ikan Cue / Ikan Keranjang / Ikan Pindang Homemade.
Kawan-kawan dapat membuat Ikan Cue / Ikan Keranjang / Ikan Pindang Homemade hanya dengan menggunakan 6 bahan dan 6 langkah saja. Berikut ini bahan dan cara untuk membuatnya, yuk kita coba resep Ikan Cue / Ikan Keranjang / Ikan Pindang Homemade!
Bahan Ikan Cue / Ikan Keranjang / Ikan Pindang Homemade
- Gunakan 1 kg ikan kembung atau ikan Makarel.
- Siapkan Garam Halus.
- Diperlukan Daun Pisang *(saya pakai daun Bambu) untuk alas ikan.
- Diperlukan Daun Salam / Laurel Leaf.
- Sediakan Air secukupnya untuk mengukus.
- Gunakan 1 buah Lemon / jeruk nipis.
Langkah-langkah membuat Ikan Cue / Ikan Keranjang / Ikan Pindang Homemade
- Kucuri ikan dgn Lemon / jeruk nipis, lalu cuci ikan sampai bersih dan tiriskan.
- Isi kukusan dgn air secukupnya, lalu mulai menata daun Pisang atau daun Bambu (karena ga ada pohon pisang disini😁) lalu jejerkan ikan sambil ditabur garam. Agak banyak garam nya nanti akan dibilas lagi jangan kawatir keasinan. Sambil di lapisi dgn daun salam supaya ada wanginya..
- Kalau kukusannya tidak cukup bisa ditumpuk 2 atau 3 lapis jangan lupa dialasi dgn daun. Selain tidak akan lengket daun akan memberi aroma khas pada ikan dan tidak bau..
- Setelah semua ikan tertabur garam dgn rata lalu kukus ikan sampai matang. Tandanya ikan matang adalah matanya akan melotot seperti balon..
- Setelah ikan matang biarkan dahulu sampai dingin baru disiram air matang untuk membuang garam. Setelah garam tercuci dgn air, tiriskan ikan dan biarkan mengering lalu siap langsung diolah atau disimpan..
- .